Ad Code

Responsive Advertisement

Persija Akhiri Rentetan Kekalahan



Setelah enam kali kalah beruntun, Persija Jakarta akhirnya berhasil mendapat poin. Macan Kemayoran bermain imbang 1-1 dengan tamunya, Persidafon Dafonsoro, pada lanjutan pertandingan Liga Super Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu 14 April 2013.

Gol Persidafon tercipta pada menit tujuh. Striker Persija, Pedro Javier membuat gol bunuh diri.

Tuan rumah mencoba bangkit di babak kedua. Serangan demi serangan terus dibangun Johan Juansyah dan kawan-kawan. Beberapa peluang pun tercipta.

Pada menit 56 misalnya, Ismed Sofyan melepas tendangan voli dari luar kotak penalti. Sial bagi Ismed, bola tembakannya berhasil ditepis kiper Selsius Gebze.

Persidafon tak tinggal diam. Beberapa kali tim asal Papua itu mencoba membalas lewat serangan balik mereka. Salah satunya menghasilkan gol melalui tembakan Yohanis Nabar. Namun, apa daya, gol tersebut dianulir karena Yohanis lebih dulu terperangkap offside.
Tiga menit sebelum laga berakhir, Persija akhirnya mencetak gol melalui sundulan Robertino, menyambut sepakan pojok. Hingga laga usai, skor tetap imbang 1-1.

Hasil ini membuat Persija tetap terpaku di dasar klasemen. Macan Kemayoran baru mengantongi sembilan poin dari 15 laga.

Susunan Pemain

Persija: Adixi Lenzivio, Ngurah Wahyu, Syahrizal, Amarzukih, Ismed Sofyan, Jarot, Robertino, Johan Juansyah, Defri Rizki, Pedro Javier, Rahmad Afandi

Persidafon: Selsius Gebze, Alaso, Anri Ibo, Jaelani Yekerek Arey, Frengky Amo, Yohanis Makanuay, Izaac Wanggai, Isak Oagai, Eduard Ivakdalam, Yohanis Nabar, Samuel Lim Nunez
Reactions

Post a Comment

0 Comments