Ad Code

Responsive Advertisement

Deltras Ingin Keluar Dari Zona Degradasi

Deltras vs Persija. Pertandingan Deltras Sidoarjo vs Persija Jakarta. Deltras Sidoarjo akan menjamu Persija Jakarta (6/7) dalam lanjutan Liga Super Indonesia 2011/2012 di Stadion Gelora Delta.

Kendati posisi masih tertahan di papan bawah dan dipastikan besar akan terdegradasi di akhir musim, namun Deltras Sidoarjo tak akan menyerah begitu saja. Seluruh skuad dan jajaran pelatih tim berjuluk The Lobster tersebut mengaku akan tampil fight dan menargetkan kemenangan saat meladeni perlawanan tim asal Ibukota tersebut. Meski tambahan tiga poin tak akan mengubah posisi Deltras Sidoarjo di klasemen sementara ISL saat ini.

Bahkan, pelatih Deltras Sidoarjo Blitz Tarigan mengatakan dirinya terus memotivasi para pemainnya untuk tetap tampil maksimal demi memberikan apresiasi tinggi terhadap Deltamnia, julukan bagi suporter setia Deltras Sidoarjo. Menurut Blitz, jika menang melawan tim sekaliber Persija Jakarta, tentu akan meningkatkan kepercayaan diri tim dalam memulai musim depan.

Yang diungkapkan Blitz memang benar, sebab Deltras Sidoarjo ketika bermain di markas sendiri justru jarang memetik kemenangan, khususnya di putaran kedua ISL. Mereka baru satu kali memetik hasil gemilang di Stadion Gelora Delta di putaran dua ini, saat menjungkalkan Persiba Balikpapan.

Untuk itu Blitz berharap, semangat para pemainnya tetap bangkit, walau raihan poin maksimal tak akan berpengaruh dalam mengatrol posisi tim kebanggan warga Sidoarjo ini di klasemen. Apalagi, lawan yang akan dihadapi adalah tim asal ibukota, Persija Jakarta yang mempunyai nama besar dan didukung oleh pemain-pemain berkualitas.

Kendati Persija Jakarta adalah tim bertabur bintang, bukan berarti timnya akan bermain bertahan. Apalagi Blitz menjelaskan, jika dalam laga nanti ia bisa memainkan sejumlah pemain pilarnya seperti Qischil Gandrum, James Koko Lomell, Kone Lancine dan beberapa pemain pilar andalan yang lain. zona-klik.blogspot.com

Ia menyebut, tidak mudah melewati pemain bertahan yang dimiliki Persija Jakarta saat ini seperti Fabiano Beltrame, Ismed Sofyan dan Precious. Tapi Persija menuai hasil buruk dipertandingan terakhirnya, setelah dipermalukan tim tamunya, Persiram Raja Ampat.

Untuk itu, di saat inilah kesempatan bagi pemain Deltras untuk kembali menghancurkan kepercayaan diri tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

Head to Head Deltras vs Persija :

Persija 1-Deltras 0 (01 Des 2011 : ISL)
Deltras 1-2 Persija (12 Jun 2011 : ISL)
Persija 2-0 Deltras (19 Okt 2010 : ISL)
Deltras 3-3 Persija (14 Jun 2009 : ISL)
Persija 0-1 Deltras (02 Jun 2012 : ISL)

Lima Pertandingan Terakhir Deltras :

Pelita Jaya 3-0 Deltras (01 Juli 2012 : ISL)
Persib 3-1 Deltras (26 Jun 2012 : ISL)
Deltras 0 - 1 Persidafon ‎(3 Jun 2012 : ISL)
Deltras 2 - 2 Persiram (07 Juni 2012 : ISL)
Arema ISL 3 - 1 Deltras ‎(12 Jun 2012 : ISL)

Lima Pertandingan Terakhir Persija :

Persija 1-2 Persiram (30 Juni 2012 : ISL)
Persija 3-0 Sriwijaya FC (24 Jun 2012 : ISL)
Persija 4-0 PSPS Pekanbaru (19 Juni 2012 : ISL)
Mitra Kukar 3-0 Persija (16 Jun 2012 : ISL)
Persisam 1-1 Persija (10 Jun 2012 : ISL)

Prediksi Pemain Deltras Sidoarjo vs Persija Jakarta :

Deltras : Wahyudi, Purwaka Yudi, Mijo Dadic, Wahyu Gunawan, Beny Wahyudi, Qischil Gandrum, Khoirul Mashuda, Lancene Kone, Supandi, Budi Sudarsono, James Koko Lomel.

Persija : Andritany, Hasim Kipauw, Precious Emuejeraye, Fabiano Beltrame, Ismed Sofyan, Robertino Pugliara, Amarzukih, Jeong Kwang Sik, Ramdani Lestaluhu, Bambang Pamungkas, Pedro Javier.
Reactions